5 CARA JITU MENDIDIK ANAK SESUAI AJARAN ISLAM

                     5 cara jitu mendidik anak sesuai ajaran islam




Salah satu kewajiban bagi orang tua terhadap anak adalah memberikan pendidikan yang baik. Mendidik anak dilaksanakan oleh orang tua agar jangan sampai anak kita yang merupakan titipan dari Allah SWT menjadi anak yang mempunyai pribadi tidak baik yang nantinya kita akan  mempertanggungjawaban terhadap Allah SWT diakhirat.

Allah SWT berfirman dalam Alqur'an surah At-Tamrin ayat 6 yang intinya perintah untuk menjaga diri kita, dan keluarga kita dari api neraka.

Bagaimana supanya putra putri kita dapat tumbuh menjadi putra putri yang sholih sholihah dam memiliki budi pekerti yang luhur, berikut kami jabarkan 5 cara mendidik anak menurut islam

1. Didikan seimbang

Terkadang kita menganggap pendidikan keilmuan dunia (jasmani) lebih penting dari keilmuan rohani (keagamaan). Lebih takut anak tidak mahir dalam berhitung matematika dari pada anak tidak mahir dalam membaca Alqur'an, hal ini akan menjadikan anak yang beranggapan bahwa dunia adalah segala-galanya yang berakibat fatal terhadap keimanan anak kita.

2. Tegur dengan santun

Disaat putra putri kita melakukan kesalahan, kita tidak boleh marah dengan mengeluarkan kata-kata kasar dan makian. Jangan pula kita membanding-bandingkan apa yang ada pada diri putra putri kita yang satu dengan lainnya, karena mereka akan menganggap bahwa mereka hanya untuk dibanding-bandingkan

3. Tegas terhadap anak

Dalam mendidikan anak diperlukan kelembutan dari orang tua. tetapi adakalanya kita harus tegas terhadap anak, apalagi jika menyangkut syariat dalam agama islam.

4. Awasi tontonan anak

Seorang anak bagaikan mesin foto copy. apa yang mereka lihat mereka rekam kemudian ditirukan. agar anak kita tidak menirukan hal yang salah alangkah baiknya kita mengkontrol apa yang mereka tonton di televisi ataupun video lainya agar dapat terhindar dari tontonan yang kurangbaik terhadap perkembangan anak kita.

5. Ajarkan kebiasaan baik dirumah

Ada sebuah ungkapan bahwa "bisa karena biasa". terkadang anak-anak kita diperlukan pembiasan kebiasaan yang baik dalam melakukannya, misalnya jika membutuhan bantuan kepada orang lain harus didahului kata-kata minta tolong, ucapkan terimakasi jika mendapat bantuan atau diberikan sesuatu oleh orang lain dan lain sebagainya. hal ini akan sulit bagi anak jika belum terbiasa, tetapi akan mudah melakukannya jika sudah terbiasa sejak kecil.

demikian 5 cara jitu mendidik anak menurut islam, semoga anak-anak kita menjadi sholih sholihah dan memiliki budi pekerti yang luhur aamiin...

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Soal Mabadhi Fiqih juz 2 bab Hukum Islam dan Sholat

CONTOH SOAL ALALA KELAS 3 MI SEMESTER 1

Contoh Soal - Soal Ujian Madrasah MI Tahun 2022